Walau Langkah kaki tiada lagi berirama,
tarikan nafas telah terputus-putus,
detak jantung sudah tak beraturan,
denyut nadi semakin melemah,
pikiran mulai tertutup diliputi kepenatan...
Semangat dan tekad jangan sampai surut,
itulah amanah hidup,
suatu konsekuensi yang harus ditempuh dan dijalani,
meski harus berlumur darah,
diiringi isap tangis kepedihan,
Kesucian dan kekuatan hati jangan pernah pudar...